Jalani hidup ceria penuh lifestyle

Udah Pernah Wisata Ke Pusat Perfilman Usmar Ismail?

Salam Lifestyle Ceria,

Wisata Usmar Ismail

Inilah pusat perfilman Usmar Ismail di Jakarta, Indonesia. Teman2 lifestyle ceria sekali-sekali harus melupakan berwisata ke kebun binatang atau museum. Apalagi ke mall. Kita perlu tau bahwa di Jakarta, Indonesia terdapat lembaga yang mengarsipkan seluruh film-film Indonesia. Lembaga ini bernama Sinematek Indonesia.

Mungkin ini akan menjadi surga tersendiri bagi teman2 lifestyle ceria peggemar film. Di pusat perfilman Usmar Ismail memberi wawasan dan pengetahuan tersendiri bagaimana film disimpan, dan sejarah film di Indonesia.

Wisata Usmar Ismail Indonesia


Sinematek Indonesia Usmar Ismail terletak di Jl. H.R. Rasuna Said Kuningan, kav. C-22, Jakarta Selatan. Gedung ini memiliki ruang penyimpanan film secara khusus. Dengan suhu ruangan lima hingga tujuh derajat celcius dan kelembaban 40-60 persen, niscaya film yang terbuat dari materi pita seluloid akan terjaga dengan baik.

Di tempat ini teman2 lifestyle ceria akan mendapatkan lifestyle tersendiri. Teman2 lifestyle ceria menyaksikan bagaimana petugas Sinematek Indonesia merawat film dengan cara membersihkan pita seluloid, dan melakukan cek sambungan pita film. Ruang penyimpanan film berlokasi di basement gedung. Di samping ruang penyimpanan film, terdapat ruang untuk mengecek kondisi film, disini teman2 lifestyle ceria juga akan melihat ragam poster film dari berbagai jaman dan mesin editing film jaman dulu.

Lantai empat gedung ini difungsikan sebagai kantor Sinematek Indonesia, dan lantai lima difungsikan sebagai perpustakaan sekaligus tempat edukasi yang berisi berbagai informasi seputar dunia film, lengkap dari proses pembuatan hingga distribusi.

Sinematek Indonesia pun menampilkan ragam kamera yang digunakan untuk membuat film, selain itu teman2 lifestyle ceria juga dapat membaca kliping atau buku yang terkait dengan sejarah film. Perpustakaan Sinematek Indonesia dibuka untuk umum setiap Senin hingga Jumat, pukul 09:00 – 16:00.

Kehadiran pusat perfilman Usmar Ismail Indonesia ini dapat menambah referensi tujuan teman2 lifestyle ceria kalau bosan dengan wisata yang itu2 aja. Dan dapat menjadi alternatif terbaik untk dikunjungi.

Admin lifestyle ceria sendiri belum pernah ke pusat perfilmannya, tapi kalo si pemilik blog Lifestyle Ceria ini (yang masih malu2 buat menampakkan dirinya) udah pernah ke gedung Usmar Ismail. Dulu si IMer blogger sang pemilik blog ini nonton salah satu opera Batak bareng (mantan) gebetan. Huahahahaa.. (Buka kartu!!l?!!@#$)

Kalau di Jakarta ada pusat perfilman Usmar Ismail, di Kalimantan, Indonesia ada Pasar terapung Banjarmasin. Betapa ceria kita hidup di Indonesia.

Sumber


@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Udah Pernah Wisata Ke Pusat Perfilman Usmar Ismail?